Jurnal Ilmiah Pendidikan dan Pembelajaran | |
MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING BERPENGARUH TERHADAP PEMAHAMAN DAN PENEMUAN KONSEP DALAM PEMBELAJARAN PPKn | |
Mustaji Mustaji1  R. Diyah Puspitasari2  | |
[1] Teknologi Pendidikan, Pascasarjana Universitas Negeri Surabaya;Teknologi Pendidikan, Pascasarjana Universitas PGRI Adi Buana Surabaya | |
关键词: Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing; Pemahaman Konsep; Penemuan Konsep; | |
DOI : 10.23887/jipp.v3i1.17536 | |
学科分类:社会科学、人文和艺术(综合) | |
来源: Universitas Pendidikan Ganesha | |
【 摘 要 】
Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap pemahaman konsep siswa kelas X MM SMK Negeri 1 Pungging Mojokerto dan mengetahui pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap penemuan konsep siswa kelas X MM SMK Negeri 1 Pungging Mojokerto. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif. Digunakan kelas kontrol dengan 64 responden dan kelas eksperimen dengan 64 responden, proses pembelajaran mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan pada kelas kontrol tidak menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing, sedangkan kelas eksperiman menggunakan menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran inkuiri terbimbing berpengaruh terhadap pemahaman konsep dan penemuan konsep siswa kelas X MM SMK Negeri 1 Pungging Mojokerto. Hal ini terlihat dari hasil uji Independent Sampel T-test diperoleh nilai signifikansi Sig. (2-tailed) sebesar 0,007 lebih kecil dari 0,05.
【 授权许可】
CC BY-SA
【 预 览 】
Files | Size | Format | View |
---|---|---|---|
RO201910255162448ZK.pdf | 180KB | download |